CBN STORIES

Apapun Masalahnya, Tuhan Selalu Bisa Diandalkan

Apapun Masalahnya, Tuhan Selalu Bisa Diandalkan

Views : 4101 | Fri November 27th, 2015
Pernahkah Anda mendengar ungkapan “Boys Don’t Cry”? Banyak yang pro dan kontra dengan ungkapan tersebut. Kaum pria dinilai lebih kuat secara fisik maupun mental daripada kaum wanita dan jika seorang pria menangis, ia sedang menunjukkan kelemahannya. Namun tidak sedikit yang berpendapat bahwa pria yang menangis adalah sesuatu yang wajar karena mereka sedang mengekspresikan emosinya. Karena baik pria maupun wanita bisa menemui masalah yang berat dalam hidup mereka. Seperti Heri, salah satu penonton setia acara Solusi yang sejak pertama kali menyaksikan acara Solusi dan beberapa kali menghubungi tim layanan Konseling Center CBN, selalu minta didoakan pergumulannya mengenai keluarga, pekerjaan dan pasangan hidup. Bermula dari sekitar empat tahun lalu hubungan dengan orang tuanya kurang baik, karena orang tuanya selalu menuntut supaya dia bekerja dengan gaji yang tinggi. Ketika Heri mengalami masalah dalam pekerjaan sampai pada akhirnya di PHK, orang tuanya bukannya mendukung malah menghujaninya dengan kata-kata negatif.

Untuk masalah pasangan hidup, Heri merasa putus asa dengan sifat pacarnya yang sering kali menuntut untuk dibelikan barang-barang yang mahal. Bahkan orang tua pacarnya juga sering mencampuri urusan mereka. Calon mertuanya ini kerap minta dibelikan barang-barang tertentu. Begitu tahu Heri termasuk karyawan yang di-PHK, dengan diam-diam pacarnya selingkuh dan menjalin hubungan hingga melangsungkan pernikahan dengan pria yang tak lain adalah sahabatnya sendiri.

Tuhan kemudian memberinya jalan keluar satu-persatu terhadap permasalahan yang dihadapinya. Dalam hal pekerjaan, setelah menganggur cukup lama Heri kemudian dipercayakan menjadi pelatih badminton. Namun hal tersebut tidak berlangsung lama karena mendapat fitnah dari orang yang membenci dirinya dan pada akhirnya tidak diijinkan melatih lagi. Bersyukur dengan adanya program acara Solusi dan layanan doa dari Konseling Center CBN, membuat imannya tetap teguh dan melibatkan diri dalam pelayanan di gereja. Berkat bimbingan dan dukungan doa dari tim Solusi, Heri selalu mengandalkan Tuhan dan pada akhirnya Tuhan menolong membukakan jalan keluar serta memberkati hidupnya. Akhirnya Heri mendapatkan pekerjaan baru dan setelah tiga bulan bekerja mendapatkan penilaian yang baik terhadap prestasi pekerjaannya dan mengalami kenaikan gaji.

Masalah pasangan hidup juga tak luput dari campur tangan Tuhan. Ketika Heri menghadiri acara Kebaktian Kebangunan Rohani, dia bertemu dengan seorang wanita yang turut menghadiri acara tersebut. Pada bulan Oktober, mereka akhirnya melangsungkan pernikahan. Heri sungguh berterimakasih kepada tim layanan Konseling Center CBN atas bimbingan dan dukungan doanya, sehingga sampai hari ini hidupnya selalu mengalami peningkatan iman. Merasa sangat terberkati dengan tayangan Solusi dan layanan Konseling Center CBN maka Heri bersedia menjadi Mitra CBN.

Jika Anda penonton setia tayangan Solusi dan merasa terberkati dengan kehadirannya di layar televisi, mari mendukung tayangan ini seperti yang dilakukan Heri dengan menjadi Mitra CBN. Silakan mengisi form yang tersedia dibawah artikel ini atau SMS ke 081.5965.5960 ketik JC # Nama Lengkap # Email. Kami akan membagikan berkat berupa hadiah unik bagi Anda yang baru pertama bergabung menjadi Mitra CBN. Tuhan Memberkati Anda.

Info lengkap tentang Mitra CBN klik disini
Info lengkap tentang Pelayanan CBN klik disini
Tag Keyword :
Share this article :

MONTHLY DONATION

ONE TIME DONATION

RELATED ARTICLE

POPULAR ARTICLE

CBN Gelar Special Christmas at Home Bagi Mitra CBN

GET INVOLVED

Ikuti Kami