CBN STORIES

Meskipun Gay, Saya Diterima Disini

Meskipun Gay, Saya Diterima Disini

Views : 4682 | Wed October 22nd, 2014
Jumlah populasi kaum homoseksual di negeri ini kian memprihatinkan. Diperkirakan lebih dari tiga juta pria di Indonesia adalah gay. Artinya satu dari tujuh belas pria di Indonesia mempunyai perilaku homoseksual.  Keadaan ini diperparah dengan sikap masyarakat yang cenderung mengucilkan kelompok ini, dan bukannya merangkul mereka untuk bisa dipulihkan. Setiap orang membutuhkan penerimaan, tak terkecuali kaum gay. Dan bagi Fery (Sulawesi, 17 tahun) Konseling Center CBN adalah tempat ia bisa diterima.

Fery (bukan nama sebenarnya) menyaksikan acara Solusi Life dari U Channel. Sejak duduk di bangku SMP, ia terikat dengan dosa homoseksual. Seorang teman laki-lakinya pernah mengajaknya melakukan hubungan sesama jenis dan membuatnya ketagihan. Sejak saat itu ia berusaha untuk lepas, namun tidak bisa. Fery pernah dilayani ketika ada Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) di kotanya, namun masih tidak ada perubahan yang ia rasakan. Di tengah keputusasaannya, ia ingat pernah menyimpan nomor telepon Konseling Center CBN dari tayangan Solusi Life yang ia saksikan. Kesaksian tentang seseorang yang terlepas dari keterikatan dengan narkoba membuatnya memliki harapan bahwa ia juga bisa berubah.

Konselor CBN pun mau menyediakan telinganya untuk mendengar setiap cerita dari Fery. Setelah didoakan, Fery pun ditawari untuk dibimbing lebih lanjut, tapi ia menolak dengan alasan malu. Namun Fery tetap berkonsultasi melalui SMS ke Konseling Center CBN. Lima bulan berlalu, dan Tuhan sungguh bekerja luar biasa dalam kehidupan Fery. Ia menyampaikan kabar gembira bahwa kini hal-hal yang berkaitan dengan homoseksual sudah tidak pernah terpikirkan lagi. Ia juga tengah menjalani hubungan dengan seorang perempuan. Ia juga membuka diri dan mau dihubungi lewat telepon oleh Konseling Center CBN.

PENERIMAAN. Itulah yang diperoleh Fery ketika menghubungi Konseling center CBN yang mungkin tidak ia temukan di tempat lain. Dan bayangkan apabila Fery sudah benar-benar dipulihkan dan ia bisa menginspirasi teman-teman gay-nya untuk berubah, betapa besar dampak yang terjadi berkat penayangan Solusi Life dan program TV CBN lainnya. Dampak besar yang terjadi karena sebuah keputusan sederhana dari Anda yang mau menjadi Mitra CBN. Mitra CBN adalah orang-orang yang mau memberikan donasinya kepada pelayanan CBN, karena mereka percaya bahwa orang-orang seperti Fery bisa berubah. Apakah Anda percaya?

Mari bergabung menjadi Mitra CBN!


Tag Keyword :
Share this article :

MONTHLY DONATION

ONE TIME DONATION

RELATED ARTICLE

POPULAR ARTICLE

CBN Gelar Special Christmas at Home Bagi Mitra CBN

GET INVOLVED

Ikuti Kami