CBN STORIES

Saat Dokter Angkat Tangan, Tuhan Turun Tangan

Saat Dokter Angkat Tangan, Tuhan Turun Tangan

Views : 11685 | Mon September 7th, 2015
Tak ada harapan, tinggal tunggu mujizat Tuhan. Bagaimana perasaan Anda jika mendengar kalimat itu keluar dari seorang dokter? Apalagi vonis itu ditujukan untuk anak atau orang yang Anda sayangi. Bapak Billy pernah mengalami situasi ini. Bagaimana akhir hidup anaknya? Simak kisah lengkapnya berikut ini.

Billy adalah salah satu pemirsa program Solusi. Lewat acara tersebut Billy bisa menghubungi Konseling Center CBN adalah minta dukungan doa, karena anaknya yang bernama Kevin, umur 16 tahun mengalami sakit demam berdarah dan sedang dirawat di rumah sakit. Sebelumnya Kevin sudah demam hampir 1 minggu di rumah, istrinya mengira bahwa itu hanya demam biasa. Tiba-tiba kondisinya langsung drop dan tidak sadarkan diri sehingga Billy langsung melarikannya ke rumah sakit. Sempat di rawat di ruang ICU karena kondisinya sudah kritis setelah menjalani pemeriksaan darah di laboratorium ternyata trombositnya turun hingga 12, dari skala trombosit normal 150/200. Dokter sudah angkat tangan karena tidak ada harapan lagi, tinggal menunggu mujizat Tuhan.

Billy dan istri sempat kaget dengan pernyataan dokter sehingga mereka sangat putus asa melihat keadaan Kevin. Di saat itu juga Billy teringat akan nomor Konseling Center CBN yang pernah disimpannya. Kala itu konselor yang menjawab meneguhkan imannya. Bahwa bagi Tuhan tidak ada yang mustahil untuk kesembuhan Kevin, walaupun dokter sudah angkat tangan. Oleh kuasa bilur-bilur Tuhan Yesus, Kevin pasti disembuhkan! Billy pun menyatakan imannya dan percaya serta meresponi apa yang di doakan konselor CBN untuk anaknya.

Seminggu berselang Billy kembali menghubungi Konseling Center CBN memberikan kabar sukacita bahwa Kevin mengalami mujizat Tuhan. Bahkan sudah keluar dari rumah sakit dan sedang dalam masa pemulihan. Billy sangat bersyukur dan berterima kasih atas kesembuhan Kevin. Semua ini terjadi karena pertolongan Tuhan yang luar biasa serta dukungan doa dari tim Solusi. Billy juga berkomitmen untuk hidup lebih sungguh-sungguh lagi di dalam Tuhan.

Sungguh hebat dan dahsyat Allah kita bukan? Saat dokter angkat tangan, kuasa Tuhan turun tangan. Semoga kisah Bapak Billy diatas memberkati Anda. Memberikan pengharapan dan penghiburan bagi Anda yang mungkin saat ini sedang mengalami keadaan yang sama dengan bapak Billy. Percayalah mujizat Tuhan masih ada!

Mari bagikan pengharapan ini kepada lebih banyak orang, dengan Anda bergabung menjadi Mitra CBN. Ketika Anda bergabung menjadi Mitra CBN, berarti Anda ikut memastikan tayangan Solusi dapat terus tayang dan memberkati lebih banyak orang, layanan Konseling Center CBN tersedia selama 24 jam 7 hari seminggu dan pelayanan CBN di Indonesia bisa menjangkau hingga ke Asia Tenggara. Nah, tunggu apalagi segera isi form yang tersedia dibawah artikel ini atau SMS ke 081.5965.5960 ketik JC # Nama Lengkap # Email. Special Gift sudah menanti Anda yang telah mendaftar dan mentransfer donasinya.

Info lengkap tentang Mitra CBN klik disini 
Info lengkap tentang Pelayanan CBN klik disini 
Tag Keyword :
Share this article :

MONTHLY DONATION

ONE TIME DONATION

RELATED ARTICLE

POPULAR ARTICLE

CBN Gelar Special Christmas at Home Bagi Mitra CBN

GET INVOLVED

Ikuti Kami