Sudah lebih dari empat belas tahun tayangan CBN hadir di layar kaca Indonesia. Tidak hanya pemirsa program TV CBN dan mereka yang dilayani oleh Konseling Center CBN untuk merasakan kasih Tuhan dalam kehidupannya. Para mitra CBN, staff yang bekerja di CBN, dan bahkan termasuk para host program TV CBN. Berikut adalah penuturan salah satu dari mereka, James Comes.
Host program Dina Hiji Mangsa (Solusi dalam bahasa Sunda) James Come mengaku bahwa menjadi host adalah pengalaman yang luar biasa, karena ia tidak tahu kepada siapa saja ia berbicara, tapi terjadi perubahan hidup dalam hidup mereka. “Pernah suatu hari, saya bertemu seorang ibu di Bali, dia bersalaman dengan saya mengucapkan ‘Terimakasih sudah mengenalkan kasih Tuhan dalam hidup saya’ padahal saya tidak kenal dia, dan tidak pernah menceritakan tentang kasih Tuhan kepada dia”, ujar pria yang masih meluangkan waktu untuk menjadi kakak pembina pada beberapa komunitas kaum muda di tengah kesibukannya.
Kejadian itu mengubah pola pikirnya. Dulu ia pernah berpikir, terlibat dalam pelayanan di CBN cukup dengan memberi diri sebagai host. Tapi Tuhan membawa James Come dalam satu konsep berpikir baru. Berilah, maka kamu akan diberi.
Pernah seseorang bertanya pada James, “Kapan kamu kaya, kalau terus menghambur-hamburkan uang buat orang lain?”. Ya, James mengaku bahwa ia suka berbagi dan memberi. “Sekalipun hidup saya tidak selalu berkelimpahan, tapi saya memilih gaya hidup memberi karena teladan Kristus, yang mau mati untuk banyak manusia. Kalau saya ilustrasikan, memberi dalam kehidupan saya seperti coin iman dan magnet. Semakin banyak saya memberi coin bagi orang lain, maka akan menarik semakin banyak coin untuk menempel kepada kepada hidup saya,” jelas James.
Proses produksi tayangan CBN membutuhkan banyak dana, sehingga memerlukan banyak dukungan. Pelayanan CBN adalah ladang yang subur, dengan jangkauan yang tidak terbatas melalui TV dan web. Akan sangat disayangkan jika CBN tidak lagi memproduksi tayangannya karena tidak adanya dana. Orang-orang yang menantikan program TV CBN akan kehilangan kesempatan untuk mengenal kasih Tuhan yang mungkin belum pernah mereka dengar sebelumnya.
Inilah tempat dimana Anda bisa terlibat dalam pelayanan CBN. Apa yang Anda tabur jika bergabung menjadi mitra CBN tidak akan pernah sia-sia. Jawaban doa dari mereka yang dilayani Konseling Center CBN adalah alasannya. Mari bergabung sekarang! Jadilah mitra CBN dan suatu hari Anda mungkin akan berjumpa dengan orang yang mengenal kasih Tuhan melalui pelayanan Anda seperti James Come. Bukankah itu luar biasa?