CBN STORIES

Hal-Hal Kecil di Hari Kasih Sayang

Hal-Hal Kecil di Hari Kasih Sayang

Views : 4042 | Mon February 12th, 2018

Valentine’s day atau masyarakat kita biasa menyebutnya dengan hari Kasih Sayang, adalah hari yang cukup istimewa bagi kebanyakan orang di seluruh penjuru dunia ini. Sebab, hari tersebut kerap kali menjadi momen bagi banyak pasangan untuk mengutarakan atau mengekspresikan rasa kasih sayang yang dimiliki satu dengan yang lain. Walaupun, sekarang-sekarang ini banyak orang yang sudah mulai berubah pola pikir dalam memaknai hari istimewa yang jatuh di setiap 14 Februari ini. Lantaran banyak juga yang beranggapan bahwa merayakan kasih sayang bisa dilakukan setiap hari, atau merayakan Valentine’s day bisa dengan siapa saja alias tidak harus dengan pasangan. Namun, bagi Anda yang ingin merayakan hari Kasih Sayang ini secara spesial dengan pasangan Anda, beberapa alternatif kegiatan berikut ini bisa menjadi pilihan Anda.

 

Memasak Bersama

Hari Kasih Sayang merupakan awal yang baik bagi Anda untuk bisa lebih memahami dan saling mengisi hari-hari dengan sesuatu yang positif, seperti dengan memasak bersama. Dengan demikian, cinta, kasih sayang, dan harapan akan semakin menyatu sebab hubungan antar pribadi itu bisa tercipta jika ada visi yang sejalan.

 

Makan Malam Romantis

Tahukah Anda, banyak orang yang memanfaatkan Valentine’s day sebagai kesempatan untuk menyatakan cinta? Maka, makan malam romantis bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat. Bagi pasangan suami istri, kegiatan ini bisa menjalin komunikasi satu dengan yang lain, meningkatkan toleransi dan penghargaan satu sama lain, pasangan bersikap lebih manis, saling bertukar pikiran untuk menghadapi kehidupan selanjutnya, dan banyak hal lainnya yang bisa dimulai dengan makan malam romatis. Tidak harus dengan nominal yang besar, namun cukup untuk menjalin komunikasi yang nyaman berdua.

 

Berbagi Kasih

Memberikan kasih kepada sesama atau orang yang Anda cintai, itulah makna perayaan Valentine's day. Berbagi kasih dengan pasangan sangat baik, tetapi hari Kasih Sayang akan semakin istimewa jika Anda dan pasangan mau memperhatikan keadaan sekitar dengan mengunjungi panti asuhan anak-anak, lansia, atau orang lain yang memang memerlukan kasih Tuhan di hidup mereka.

 

Hari kasih sayang benar-benar menjadikan Anda tidak sendiri ketika diwujudkan dengan berbagi kasih kepada sesama. Anda dibutuhkan dan membutuhkan orang lain. Bila setiap orang bisa menerapkan hal itu mungkin dunia akan lebih damai. Oleh karena itu, mari bergabunglah dan berkomitmen bersama kami sebagai Mitra CBN. Donasi Anda bersama Mitra CBN kami lainnya secara rutin akan digunakan untuk mendukung seluruh program dan pelayanan CBN. Daftarkan diri Anda melalui formulir di bawah artikel ini atau SMS ke 081.5965.5960 ketik JC # Nama Lengkap # Email. Perbanyaklah mengasihi dan berbagi, karena setiap orang menginginkan kehidupan yang penuh kasih untuk menciptakan kedamaian dan kerukunan bersama.

Tag Keyword :
Share this article :

MONTHLY DONATION

ONE TIME DONATION

RELATED ARTICLE

POPULAR ARTICLE

CBN Gelar Special Christmas at Home Bagi Mitra CBN

GET INVOLVED

Ikuti Kami