CBN STORIES

Ahli Waris Bapa di Surga

Ahli Waris Bapa di Surga

Views : 3667 | Sun December 24th, 2017

Ibu Ana sehari-harinya hanya sebagai ibu rumah tangga yang mengasuh tiga orang anak. Beban paling besar yang dirasakan dalam kehidupan rumah tangganya adalah ekonomi. Suami Ibu Ana tidak bisa dipercaya untuk menjadi tulang punggung keluarga. Hobinya hanya memancing dan lupa akan tanggung jawabnya. Pada suatu malam, Ibu Ana tergerak untuk belajar menabur dan menjadi berkat untuk orang lain setelah menonton sebuah promo Mitra CBN di televisi. Padahal, kondisi keuangan keluarga saat itu pun sedang jauh dari kata cukup. Tapi dengan komitmen yang tinggi, berapapun besaran yang bisa ia beri, ia merasa bahwa ada damai sukacita tersendiri saat bisa memberi dan memenuhi komitmennya.

 

Ibu Ana juga rutin sekali mengikuti tayangan Solusi di SCTV. Baginya, tayangan tersebut sangat menguatkan imannya. Ketika dalam keadaan terdesak dan membutuhkan dukungan doa, Ibu Ana tidak lupa untuk menghubungi Sahabat 24, seperti ketika melihat tingkah laku suaminya. Semua kisah hidup Ibu Ana pun didengar dan dilayani dengan setia oleh Sahabat 24 yang selalu dihubunginya. Kepada Sahabat 24, Ibu Ana meyakini satu hal.

 

“Walaupun secara fisik orang-orang melihat saya tidak mampu, tapi saya tahu Tuhan saya kaya. Dia yang akan berikan saya rumah. Itu adalah impian kami sekeluarga sejak lama.” Ibu Ana, Jakarta.

 

Keluarga ini sebenarnya memiliki sebuah toko counter handphone. Namun karena suami Ibu Ana lebih senang melakukan hobi memancingnya, toko ini terlihat seperti tidak terurus. Setelah dua tahun bergumul akan finansial, Ibu Ana turut merasakan berkat yang telah ia tabur. Tuhan berikan dirinya jawaban doa, yaitu sebuah rumah seharga 220 juta rupiah. Tidak hanya itu, toko usaha yang sebelumnya terkesan tidak terurus, bisa mencukupi kebutuhan keluarga mereka.

 

Tahukah Anda, sebagai ahli waris Tuhan, Anda bukan lagi si miskin seperti yang dipandang dunia? Sama seperti kisah Ibu Ana, dirinya kaya di dalam kasih Tuhan. Syarat mutlak yang harus dipenuhi hanyalah percaya dan menerima kuasa kasih Tuhan di dalam hidup Anda. Sayangnya, tidak banyak yang tahu Kabar Baik ini. Mari bagikan Kabar Baik ini kepada banyak orang sebagai Mitra CBN. Daftarkan diri Anda melalui formulir di bawah artikel ini atau SMS ke 081.5965.5960 ketik JC # Nama Lengkap # Email.

Tag Keyword :
Share this article :

MONTHLY DONATION

ONE TIME DONATION

RELATED ARTICLE

POPULAR ARTICLE

CBN Gelar Special Christmas at Home Bagi Mitra CBN

GET INVOLVED

Ikuti Kami