Percaya Diri (Self Confidence) adalah meyakinkan pada kemampuan dan penilaian (judgement) diri sendiri dalam melakukan tugas dan memilih pendekatan yang efektif. Kepada Sahabat 24, Elma mengungkapkan bahwa ia sering mengalami krisis percaya diri dalam pergaulannya sehari-hari dan bertanya bagaimana caranya agar selalu dapat percaya diri.
Percaya diri akan muncul ketika kita mengetahui siapa sebenernya diri kita. Di kitab Efesus 2:10 dikatakan bahwa ”Kita ini buatan Allah, diciptakan dalam Yesus Kristus untuk melakukan pekerjaan baik yang dipersiapkan Allah sebelumnya supaya kita bisa hidup di dalamnya.” Jika kita telah mengetahui siapa kita dan tujuan dari hidup kita seperti yang Tuhan rencanakan, maka kita tak perlu lagi untuk merasa tidak percaya diri. Mendengar arahan dan dukungan dari Sahabat 24, kini Elma siap menyambut hari-harinya dengan lebih semangat dan percaya diri.
Mungkin Anda pernah mengalami hal yang serupa dengan Elma? Ingat dan bersyukurlah bahwa Anda diciptakan menurut gambar dan rupa Allah sendiri. Mari dukung terus program Sahabat 24 untuk senantiasa menjadi perpanjangan tangan Tuhan dalam memberitakan kebenaran-Nya dengan bergabung bersama kami menjadi Mitra CBN! Caranya SMS ke 081.5965.5960 dengan format JC # Nama Lengkap # Email atau mengisi formulir menjadi Mitra baru pada kolom di bawah artikel ini.